logo rtv rohil

logo rtv rohil
RTV ROHIL

Jumat, 06 Februari 2015

(6 fEB 2015) - DISPORA ROHIL MINTA WARGA JAGA FASILITAS OBJEK WISATA

Bagansiapi api - Telihat sejumlah patung dan fasilitas lainnya mulai rusak yang ada di kawasan objek wisata batu enam kota dan taman kota Bagansiapi api, hal ini diakibatkan oleh tangan jahil orang yang tidak bertanggung jawab.
        Menurut Kepala Dispora Rohil, Zulkarnain Sani, Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rokan Hilir telah lakukan pembenahan, namun fasilitas ini di rusak kembali oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung-jawab. Dispora rohil juga berencana membagun posko pengamanan di setiap tempat objek wisata yang di Rokan Hilir, agar fasilitas objek wisata bisa terjaga dengan baik. Dispora Rohil juga meminta kepada elemen masyarakat untuk bisa bekerjasama dalam menjaga keindahan objek wisata yang ada di Rokan Hilir.
       Dispora Rohil kedepannya terus lakukan pemantauan di beberapa lokasi objek wisata, sehingga fasilitas objek wisata yang ada di Rokan Hilir bisa terjaga dengan baik.(khairulman & putra ziko)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar